Soto Banjar

Soto Banjar, Kuliner Aroma Rempah Khas Kalimantan Selatan

Soto Banjar adalah kuliner khas suku Banjar, Kalimantan Selatan dengan ayam yang menjadi bahan utama. Masakan yang satu ini, memiliki aroma rempah yang sangat kuat berbahan dasar Ayam Kampung. Makanan ini biasa nya sering di campur dengan susu, sehingga membuat warna soto menjadi sedikit keruh.

Masakan ini juga cocok menjadi ide jualan, dan biasanya penjual Soto Banjar membuat sate ayam sebagai pendamping. Makanan ini juga pas dihidangkan, saat acara kumpul bersama keluarga di rumah. Nasi hangat dan sate ayam, pas menjadi makanan pendamping Soto cocok sebagai penghangat momen keluarga. Kuliner ini menjadi kebanggaan di Banjarmasin, penjual makanan ini biasa nya juga menambahkan Perkedel Kentang dan Telur Rebus di dalam Soto. Berikut cara memasak Soto Banjar, untuk kalian juga bisa mencoba nya di rumah ya.

BAHAN DAN CARA MEMBUAT SOTO BANJAR KULINER KHAS KALIMANTAN SELATAN

Bahan Bahan Yang Diperlukan

  • 450 g dada ayam tanpa kulit
  • 1,5 liter air
  • 3 butir kapulaga
  • 2 butir bunga lawang
  • 2 butir cengkih
  • 2 buah biji pala
  • 1 buah kayu manis berukuran sedang
  • 2 sdt perasa kaldu

Bumbu Yang Dihaluskan

  • 10 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri yang di sangrai
  • 1 cm kunyit
  • setengah sdt merica putih bubuk
  • setengah sdt garam

Pelengkap Yang Disiapkan 

  • 125 g soun yang sudah di rebus
  • 4 buah ketupat siap saji yang sudah di potong potong
  • 2 butir telur ayam yang sudah direbus lalu belah dua
  • 4 buah perkedel siap saji
  • 2 batang daun seledri
  • iris bawang merah lalu di goreng
  • 1 buah jeruk nipis yang sudah di belah dua

Cara Memasak

1. Panaskan panci kemudian isi air lalu didihkan, setelah itu masukkan ayam dan rebus hingga matang. Jika sudah terasa empuk, bisa di tiriskan.

2. Panaskan minyak lalu tumis bumbu yang sudah di haluskan, masukkan juga kapulaga, bunga lawang, cengkih, biji pala, dan kayu manis hingga bumbu mengeluarkan aroma harum.

3. Tuang bumbu yang sudah di tumis kedalam air rebusan ayam, dan tambahkan perasa kaldu dan aduk hingga rata.

4. Susun ketupat, telur, ayam suwir, soun, perkedel ke dalam mangkuk

5. Setelah semua pelengkap disiapkan, tuang kuah soto ke dalam mangkuk taburkan juga bawang goreng dan jeruk nipis.

SEJARAH KULINER KHAS KALIMANTAN SELATAN

Soto Banjar punya sejarah yang ditulis oleh Mursalin di Majalah Kebudayaan, tepatnya pada tahun 2021. Soto yang berasal dari kata Cao Do atau Jao To, yang bermakna jeroan sapi atau babi yang di masak dengan campuran rempah rempah. Berjalannya perkembangan soto ini, dengan bumbu yang khas terbawa oleh pedagang india dan arab. Kuliner ini dikabarkan sudah ada sejak tahun 1563, saat para pedagang Tiongkok datang ke Banjarmasin.

Masakan ini semakin lama menjadi terkenal, karena kuah dengan cita rasa susu pengaruh dari Belanda. Di Banjarmasin juga terdapat pedagang belanda yang menjual sup, dan juga perkedel yang di perkenalkan pedagang Belanda dengan susu sebagai bahan tambahan.

Baca Juga : Jackie Chan Aktor Gila Yang Tidak Pernah Memakai Stuntman